Skip to main content

Design Grafis Percetakan part 16 (untuk Siswa/i SMK dan sederajat)

Design Publikasi


A. Pengertian Majalah 
“Majalah adalah salah satu media yang dalam penerbitannya berlangsung secara periodik, dan hal ini merupakan salah satu syarat penerbitan sebuah majalah. Jadi dapat dikatakan majalah adalah tempat penyimpanan berita dan artikel yang diterbitkan secara berkala, atau memiliki sistem periodik dalam penerbitannya.”. 
Majalah berfungsi sebagai penyampai informasi, menjual produk, menyebarkan paham, pendidikan dan lain lain. Majalah memiliki ukuran yang beragam, Namun pada umumnya majalah memiliki ukuran A4. Majalah adalah media informasi yang memiliki atau menggunakan hampir seluruh elemen elemen desain, sehingga tidak jarang ditemukan majalah majalah yang sangat inspiratif dan juga komunikatif jika dilihat dari sisi desainnya. Majalah umumnya terbit secara berkala mulai dari mingguan, bulanan bahkan beberapa bulan sekali. 

Beberapa keunggulan majalah adalah : 
  • Sasaranya jelas,lebih tersegmen dan terspesialisasi 
  • Penyajian visual lebih menarik dibanding media cetak lain 
  • Waktu edar yang lebih lama. 

Beberapa kelemahan majalah adalah : 
  • Biaya percetakan yang tinggi, karena kualitas visual dan mediayang baik. 
  • Lebih mengutamakan kemenarikan bahan dari pada aktualitas. 
  • Flexibility kurang,karena ada deadline dalam pembuatan final artwork iklan.

B. Karakteristik Majalah 
Setiap media cetak memiliki karakteristik yang berbeda-beda.begitu juga dengan majalah. Majalah sebagai salah satu media informasi yang populer memiliki karakteristik yang berbeda dengan media cetak lainya, Seperti, penyajian yang lebih dalam, nilai aktualitas yang lebih lama, ilustrasi dan foto yang lebih banyak, dan cover (sampul) sebagai daya tarik (Sandiningrat, 2011, h.34). 

Berikut Penjelasanya : 
1. Penyajian yang lebih dalam 
Majalah umumnya terbit secara mingguan, bulanan, atau bahkan beberapa bulan sekali. Oleh karena itu jurnalis dari sebuah majalah memiliki waktu yang lebih untuk menyajikan dan mempelajari/ memahami suatu keadaan atau peristiwa yang akan mereka tampilkan pada majalah tersebut. 

2. Nilai aktualitas yang lebih lama 
Nilai aktualitas adalah jangka waktu edaran dari sebuah majalah. Jika surat kabar/koran umumnya beredar hanya dalam waktu satu hari,maka majalah memiliki jangka waktu edaran yang lebih lama. Majalah biasanya beredar mingguan,bulanan,bahkan beberapa bulan sekali.hal ini memang menjadi salah satu karakteristik majalah karena majalah memiliki konten/rubrik yang lebih banyak dari media cetak lainya. Karena itu dibutuhkan waktu yang lebih banyak untuk membaca konten/rubrik dari sebuah majalah. 

3. Ilustrasi dan foto yang lebih banyak 
Majalah memiliki jumlah halaman yang lebih banyak dibanding surat kabar. Oleh karena itu, Majalah memiliki ruang yang lebih banyak untuk menampilkan gambar atau foto dengan ukuran ukuran yang bervariasi dan dapat memaksimalkan pengunaan warna warna yang kompleks,karena didukung oleh kualitas media (kertas) yang baik. Penggunaan foto terutama penggunaan publik figur juga akan sangat mendukung untuk menarik minat audiens untuk memiliki/membaca sebuah majalah.

4. Cover (Sampul) sebagai daya tarik 
Disamping foto, cover atau sampul majalah juga memiliki daya tarik tersendiri. Sampul majalah biasanya menggunakan kertas yang bagus dan dengan gambar serta penyajian warna yang menarik pula. Untuk majalah hiburan, sering pula digunakan foto selebritis atau publik figur pada sampul demi menarik perhatian permbacanya. Menarik atau tidaknya sampul suatu majalah sangat bergantung pada cara penyajianya, serta konsistensi majalah tersebut dalam menampilkan ciri khasnya. 

Gambar Urutan Majalah 


C. Jenis-Jenis Majalah 
“Tipe Suatu majalah ditentukan oleh sasaran khalayak yang dituju. Artinya, sejak awal redaksi sudah menentukkan siapa yang akan menjadi pembacanya, apakah anak-anak, remaja, wanita dewasa, pria dewasa atau untuk pembaca umum dari remaja sampai dewasa. Bisa juga majalah itu mempunyai sasaran pembaca dengan profesi tertentu, seperti hobi bertani, beternak dan memasak.”

Oleh karena itu berdasarkan segementasinya majalah dikategorikan sebagai berikut :
Tabel Kategori Majalah


Comments

Popular posts from this blog

Komposisi Foto untuk Siswa/i SMK dan sederajat Part 1

Komposisi Foto (Part 1 ) untuk Siswa/i SMK dan sederajat Macam-macam Komposisi Fotografi Sebuah foto dapat dijadikan sebagai sebuah media komunikasi untuk menyampaikan pesan kepada orang lain. Sebagai seorang fotografer, hal penting yang harus dipahami selain berbagai teknik dasar fotografi dan macam-macam lensa kamera adalah komposisi. Komposisi memiliki kekuatan untuk menyampaikan secara tepat pesan yang ingin kita sampaikan melalui media sebuah foto yang di hasilkan kepada viewer Komposisi adalah sebuah cara untuk memandu mata viewer untuk melihat elemen yang sangat penting dari sebuah foto. Sebuah komposisi yang baik dapat membantu terciptanya sebuah karya seni dari sebuah foto. Sebaliknya, komposisi yang tidak baik atau buruk dapat merusak makna sebuah foto secara keseluruhan. Akibatnya, pesan yang ingin disampaikan oleh fotografer melalui media foto menjadi tidak tersampaikan kepada viewer dan komunikasi yang efektif pun tidak akan terjadi. Dalam fotografi

Pengolah Gamb Digital part 1

Mengenal Area Kerja Adobe Photoshop Adobe Photoshop ini adalah suatu prodak dari ADOBE yang sengaja diluncurkan untuk para profesional photography yang hobinya Pra Wedding & Editing Photos. Adobe Photoshop adalah suatu softwae yang sangat ampuh untuk mengolah/mengedit photo.Adobe Photoshop kini sudah mengoleksi versi-versinya, mulai dari versi 7.0, 8.0(CS), 9.0(CS2), 10.0(CS3), 11.0(CS4), 12.0(CS5), sampai Versi yang saat ini adalah versi 13.0(CS6). Mengenal Area Kerja Adobe Photoshop. Keterangan 1. ToolBox 2. Area Kerja Photosop 3. Status Bar 4. Menu Bar 5. Tool Option Bar 6. Palette, dari atas ke bawah: navigation palette, color palette, dan layer palette. 1.1. ToolBox Bagian ini berisi berbagi jenis tools yang digunakan untuk melakukan perubahan, manipulasi, seleksi, menghapus dan sebagainya. 1.2. Area Kerja Photosop Pada bagian ini adalah bagian para Editing mengolah gambar yang akan di edit. 1.3. Status Bar Status Bar adalah keterangan suatu tools

Design Grafis Percetakan part 17 (untuk Siswa/i SMK dan sederajat)

Sampul Majalah  Istilah Sampul dalam media cetak dapat diartikan sebagai halaman terdepan yang menonjolkan atau merepresentasikan isi dari sebuah media cetak tersebut. Selain kepada majalah, istilah Sampul juga digunakan pada media media cetak lainya seperti CD album, flim, katalog, Newsletter/bulletin, buku, dan lain lain.  Dalam majalah sampul merupakan salah satu faktor penentu laris tidaknya sebuah majalah, karena sebelum melihat isi/konten dari sebuah majalah target audiens pasti akan melihat sampul dari majalah tersebut, jika sampul nya tidak menarik maka sulit untuk target audiens bisa masuk kedalam isi dari sebuah majalah.  Sebuah majalah cenderung menggunakan publik figur sebagai sampul yang bertujuan untuk meningkatkan dan menarik minat dari target audiens, khususnya kepada majalah majalah lifestyle, musik, politik dan lain lain.  Fungsi Tipografi Dalam Layout Majalah Perkembangan teknologi memberikan persepsi yang berbeda dalam beberapa bidang keahlian dalam men